Wakil Gubernur Sumsel Hadiri Rapat Paripurna HUT ke-70 Muara Enim

Rapat paripurna istimewa DPRD Muara Enim dalam HUT ke-70 Kabupaten Muara Enim.

Wakil Gubernur Sumsel Ishak Mekki menghadiri rapat paripurna istimewa HUT ke-70 Kabupaten Muara Enim.

PALUGADANEWS.COM, MUARA ENIM – Wakil Gubernur Sumsel Ishak Mekki menghadiri Rapat Paripurna Istimewa Hari Jadi Kabupaten Muara Enim Ke-70 Tahun 2016 di Gedung DPRD Muara Enim, Senin (21/11/2016).

“Selamat datang kepada Wakil Gubernur Sumsel Bapak Ishak Mekki di Gedung DPRD Muara Enim,” kata Ketua DPRD Muara Enim Aries HB, saat membuka rapat paripurna istimewa tersebut.

Wagub Ishak Mekki mengenakan setelan jas hitam duduk di depan bersebelahan dengan Ketua DPRD Muara Enim dan Bupati Muara Enim Muzakir Sai Sohar.

BERITA LAIN:

Anggota DPRD Muara Enim yang hadir di rapat paripurna menggunakan pakaian khas Sumsel. Anggota dewan laki-laki mengenakan setelan jas dengan kain songket dilengkapi tanjak, anggota dewan perempuan mengenakan kebaya hitam dan kain songket.

Sementara itu, Bupati Muzakir Sai Sohar dan Wakil Bupati Nurul Aman mengenakan pakaian yang sama dengan anggota dewan.

Selain dihadiri Wakil Gubernur Gubenur Sumsel, rapat paripurna HUT Kabupaten Muara Enim itu juga, Walikota Prabumulih,  Wakil Bupati Lahat, Anggota DPD RI, Ketua DPRD Sumsel, Forkopimda Kabupaten Muara Enim, Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) setempat, BUMN, BUMS, BUMD, tokoh masyarakat dan tamu undangan lainnya.

Rapat Paripurna Istimewa HUT ke- 70 Kabupaten Muara Enim ini hanya dihadiri 35 orang dari 45 anggota DPRD Muara Enim.