Perbankan di Muara Enim Dihimbau Pasang CCTV

Polres Muara Enim menggelar silaturrahmi dengan para pemimpin perbankan di Kota Muara Enim dan Tanjung Enim, Selasa (13/6/2017)

PALUGADANEWS.COM, MUARA ENIM —  Polres Muara Enim meminta agar sejumlah kantor perbankan di Muara Enim dan Tanjung Enim meningkatkan pengamanan untuk mengantisipasi semakin meningkatnya tindak kejahatan di lingkungan perbankan. Salah satunya dengan memasang kamera pengintai atau CCTV di masing-masing bank.

“Saya menghimbau kepada seluruh pimpinan cabang perbankan yang ada di wilayah hukum Polres Muara Enim agar melengkapi lokasi perkantoran dengan memasang kamera pengintai atau CCTV,” ujar Kapolres Muara Enim AKBP Leo Andi Gunawan usai menggelar silaturrahmi dengan pimpinan perbankan Kota Muara Enim dan Tanjung Enim  di aula Mapolres Muara Enim, Selasa (13/6/2017).


Berita Lain:


Rapat dipimpin langsung Kapolres Muara Enim AKBP Leo Andi Gunawan dan didampingi Kabag Ops  Kompol Zulkarnain, Kasat Shabara AKP Lukman Nulhakim, serta para pimpinan perbankan yang ada di wilayah hukum Polres Muara Enim.

Menurut Leo, silaturrahmi tersebut membahas berbagai hal diantaranya masalah pengolahan dan peredaran uang rupiah, antisipasi peredaran uang palsu dan ketersediaan dan keamanan uang di mesin ATM menjelang Hari Raya Idul Fitri.

“Kita juga minta perbankan untuk mengecek CCTV apakah berfungsi dengan baik, aga memudahkan penyelidikan,” tambah dia.

Kapolres juga meminta masyarakat untuk meminta pengawalan petugas jika melakukan transaksi perbankan dalam jumlah besar. Hal ini untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.