Anggota DPRD Muara Enim reses di Gunung Megang

Anggota DPRD Muara Enim Dapil I menggelar reses di Kecamatan Gunung Megang, Jumat (13/10/2017).

PALUGADANEWS.COM, MUARA ENIM — Setelah sebelumnya menggelar reses di Kecamatan Ujanmas, Kamis (12/10/2017) kemarin, anggota DPRD Muara Enim Dapil I kembali menggelar reses di Kecamatan Gunung Megang, Jumat (13/10/2017).

Reses digelar di Aula Kecamatan Gunung Megang, diikuti tiga kecamatan yaitu, Kecamatan Gunung Megang, Kecamatan Benakat dan Kecamatan Belimbing.


Berita Lain:


Dalam reses tersebut dihadiri pemerintah kecamatan, dinas, UPTD, pemerintah desa, badan perwakilan desa, tokoh masyarakat serta unsur kepemudaan.

Pimpinan reses Dapil I Faizal Anwar dalam sambutannya mengatakan, reses adalah kegiatan dewan dalam rangka jaring aspirasi terhadap pelayanan publik, infrastruktur serta hal lain yang terkait dengan kebutuhan masyarakat.

“Dalam kesempatan bertemu dengan masyarakat tiga kecamatan yaitu Gunung Megang, Benakat dan Belimbing. Ada berbagai usulan, masukan dan aspirasi yang disampaikan untuk diperjuangkan,” kata Faizal di Gunung Megang, Jumat (13/10/2017).

Faizal melanjutkan, reses juga sekaligus menginformasikan kepada masyarakat terkait kebijakan pemerintah kabupaten dan pemerintah diatasnya yang perlu diketahui oleh masyarakat.

Dia mengatakan, sebagai wakil rakyat tentu semua aspirasi yang sudah disampaikan dalam reses tersebut akan diperjuangkan, karena memang itulah tugas dan kewajiban dewan memperjuangkan aspirasi masyarakat.

Selain menyerap aspirasi masyarakat, dalam pertemuan tersebut dewan mendesak eksekutif untuk segera menyelesaikan pembangunan kantor kepala desa.

“Kantor kepala desa merupakan sentral pelayanan publik di tingkat desa, mendesak untuk segera diselesaikan pembangunanya paling lambat tahun 2018,” ucap Faizal.

Dewan juga menyoroti sekaligus menandatangani desakan kepada Pemkab Muara Enim untuk segera melakukan peningkatan jalan kabupaten yang berada  di Desa Sidomulyo, Bangun Sari, Kayu Ara, Fajar Indah, dan Sumaja Makmur.

“Kita juga meminta perusahaan yang melintasi jalan tersebut seperti PT SPT, PT MHP, PT Medco dan PTPN dan perusahaan lainnya untuk  terlibat dalam pendanaan pembangunan jalan tersebut,” tukas Faizal.