Wabub Nurul Aman: Saya Mendaftar Sebagai Calon Bupati

Wakil Bupati Muara Enim Nurul Aman, mendaftar sebagai calon Bupati Muara Enim di Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (NasDem) Muara Enim, Kamis (8/6/2017).

PALUGADANEWS.COM, MUARA ENIM — Wakil Bupati Muara Enim Nurul Aman, mendaftar sebagai calon Bupati Muara Enim di Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (NasDem) Muara Enim, Kamis (8/6/2017).

Nurul berharap Partai NasDem mendukung dirinya sebagai calon bupati Muara Enim 2018-2023. Dikatakan Nurul, dia mendaftar sebagai calon bupati, karen sudah dua periode menjadi wakil bupati.


Berita Lain:


“Saya merasa terpanggil mendaftar calon bupati, karena saya belum begitu banyak berbuat untuk kabupaten. Dua periode sebagai wakil bupati kewenangan saya terbatas, sebab ada yang lebih tinggi mengambil kebijakan yakni bupati,” ucap Nurul usai pendaftaran.

Nurul mengibaratkan dirinya sebagai kernet atau sopir cadangan, sementara sang bupati sopir utamanya.

“Kalau bupati sopir, saya kenek dan sopir serep. Selama delapan tahun saya mendampingi bupati, maka kini saatnya saya sudah bulat untuk maju sebagai Bakal Calon Bupati Muara Enim melalui Partai Nasdem,” tegasnya.