Muara Enim Raih Penghargaan Kabupaten Peduli HAM

PALUGADANEWS.COM, MUARA ENIM — Kabupaten Muara Enim mendapat penghargaan tingkat nasional sebagai Kabupaten di Indonesia yang dianggap peduli terhadap HAM dari Kementerian Hukum dan Dan HAM RI.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung Menteri Hukum Dan HAM, Yassona Laoli kepada Bupati Muara Enim bertepatan dengan peringatan Hari Hak Asasi Manusia (HAM) Se-Dunia yang ke-69 di Kota Solo, Minggu (10/12/2017) kemarin.


Berita Terkait:


Bupati Muara Enim Muzakir Sai Sohar mengucap syukur atas penghargaan yang diraih tersebut.

“Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Muara Enim bersyukur atas pencapaian penghargaan yang diraih oleh Kabupaten Muara Enim sebagai Kabupaten Peduli HAM,” kata Muzakir.

Menurutnya, pemberian penghargaan ini merupakan hasil dari kerjasama seluruh elemen pemerintah dan masyarakat untuk saling mendukung dalam mewujudkan Kabupaten yang peduli terhadap HAM.

“Penghargaan ini merupakan kerjasama Pemkab Muara Enim dan masyarakat untuk mewujudkan Kabupaten Muara Enim peduli HAN, ” ujar Muzakir

Kabupaten Muara Enim dengan visi Sehat, Mandiri, Agamis dan Sejahtera dianggap masuk pada kriteria Kabupaten yang Peduli Hak Asasi Manusia setelah memenuhi beberapa penilaian dengan terpenuhinya hak masyarakat.

Adapun kriteria kabupaten/kota peduli hak asasi manusia antara lain hak atas pendidikan, hak perempuan dan anak, hak atas kependudukan, hak atas pekerjaan, hak atas perumahan dan hak atas lingkungan yang berkelanjutan.

Peringatan Hak Asasi Manusia sedunia ke-69 Tahun 2017 mengusung tema kerja bersama, Peduli Hak Asasi Manusia Untuk Indonesia Maju Sejahtera, dihadiri para menteri kabinet kerja, gubernur, bupati/walikota se-Indonesia, Komnas HAM dan aktivis HAM.