Program Jumat Berkah, PTBA Bagikan Sembako untuk Panti Asuhan di Tanjung Enim

Bantuan sembako PTBA untuk pondok pesantren Yayasan Pendidikan Islam Tarbiyah Rohaniyah (YPITR) di Desa Tegal Rejo, Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muara Enim.

PALUGADANEWS.com, TANJUNG ENIM – PT Bukit Asam menyambangi panti asuhan sekaligus pondok pesantren Yayasan Pendidikan Islam Tarbiyah Rohaniyah (YPITR) di Desa Tegal Rejo, Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muara Enim untuk menyerahkan bantuan, Jumat (27/11/2020).

Bantuan kepada panti asuhan tersebut merupakan program corporate social responsibility (CSR) “Jumat Berkah” untuk panti asuhan di wilayah ring 1 perusahaan.

Baca Juga:

Bantuan yang diberikan meliputi 200 kg beras, 40 liter minyak goreng, 25 kg telur ayam, 50 kaleng sarden, 20 kg gula pasir dan 12 kg susu.

Senior Manajer CSR PTBA Hartono saat penyerahan sembako mengatakan “Jumat Berkah” merupakan program rutin PTBA memberi bantuan sembako sebagai bentuk kepedulian sosial bagi masyarakat ring 1 perusahaan

“Program “Jumat Berkah” rutin dilakukan CSR Bukit Asam di setiap hari Jumat dengan rencana pembagian paket sembako untuk 12 panti asuhan yang berada di wilayah ring 1 PTBA,” kata dia.

Hartono berharap paket sembako yang diberikan tersebut bisa bermanfaat. “Mohon doa dari pihak pondok pesantren agar PTBA selalu jaya,” pinta dia.

Sementara itu, pengasuh panti asuhan Supandi, mengucapkan terima kasih atas kepedulian PTBA kepada penghuni panti.

“Terima kasih banyak atas bantuan PTBA, saya pengasuh mewakili yayasan sangat bersyukur adanya bantuan sembako ini, semoga yang diatas dapat membalas kebaikan yang diberikan PTBA,” ucap Supandi.